Kredibilitas PT. AINI
PT. AINI selalu menjaga kredibilitas dan profesionalisme. Legalitas menjadi rujukan untuk mengukur kredibilitas suatu lembaga termasuk perusahaan. Seluruh produk AINI berkomitmen pada aturan dan ketentuan dalam undang-undang atau regulasi perdagangan dan perindustrian.
KBLI atau Klasifikasi Baku Lahan Usaha Indonesia merupakan bagian regulasi yang mengkategorisasi berbagai jenis usaha yang dikembangkan di Indonesia. AINI memilih KBLI berbasis kompetensi yang dimiliki dan dapat terus dikembangkan melalui riset perusahaan.
Untuk mengakses lebih detail KBLI AINI dapat di-dokumen di bawah ini
KLASIFIKASI BAKU LAPANGAN USAHA INDONESIA (KBLI)
kategori Pertanian, Peternakan, dan Perkebunan adalah sistem pengklasifikasian kegiatan ekonomi yang meliputi:
- Pertanian: Kegiatan budidaya tanaman pangan, sayuran, buah, dan hortikultura.
- Peternakan: Kegiatan pemeliharaan dan pengembangbiakan hewan ternak untuk produk daging, susu, dan telur.
- Perkebunan: Kegiatan budidaya tanaman skala besar seperti kelapa sawit, karet, kopi, dan teh.
Ketiga kategori ini berperan penting dalam menyediakan bahan pangan, bahan baku industri, dan lapangan pekerjaan.
Klasifikasi Baku Lapangan Usaha Indonesia (KBLI) kategori Konstruksi.
Adalah sistem pengelompokan yang digunakan untuk mengklasifikasikan berbagai jenis kegiatan dalam industri konstruksi.
Kategori KBLI Konstruksi ini mencakup seluruh aspek dari proses pembangunan fisik yang melibatkan pekerjaan konstruksi dan infrastruktur, serta berbagai jenis pekerjaan yang mendukung kegiatan konstruksi.
Baca selengkapnya dalam Dokumen dibawah ini.
Klasifikasi Baku Lapangan Usaha Indonesia dalam bidang Rumah Makan.
Kelompok ini mencakup jenis usaha jasa penyediaan makanan dan minuman untuk dikonsumsi di tempat usahanya yang bertempat di sebagian atau seluruh bangunan tetap (tidak berpindah-pindah), yang menyajikan makanan dan minuman di tempat usahanya.
Klasifikasi Baku Lapangan Usaha Indonesia (KBLI) kategori industri
adalah sistem pengelompokan yang digunakan untuk mengklasifikasikan jenis-jenis industri berdasarkan kegiatan ekonomi yang dilakukan.
Seperti dalam kategori : Pengolahan, Ekstraktif, Konstruksi, Energi, Logam, Elektronika dan Mesin, Kimia dan Farmasi, Kertas dan Percetakan, Otomotif, Tekstil dan Pakaian.
Baca selengkapnya dalam Dokumen dibawah ini.
Klasifikasi Baku Lapangan Usaha Indonesia (KBLI) kategori Perdagangan.
adalah sistem pengelompokan yang digunakan untuk mengklasifikasikan berbagai jenis kegiatan ekonomi dalam sektor perdagangan.
Kategori KBLI Perdagangan mencakup seluruh aspek dari proses jual beli barang dan jasa yang melibatkan berbagai jenis perdagangan, baik domestik maupun internasional, serta berbagai jenis barang dan jasa yang diperjualbelikan.
Klasifikasi Baku Lapangan Usaha Indonesia dalam bidang Pariwisata.
Dalam bidang pariwisata, KBLI mengklasifikasikan berbagai jenis usaha berdasarkan kegiatan utama yang dilakukan dalam sektor pariwisata.
KBLI dalam bidang pariwisata membantu dalam pengelompokan dan pengkodean usaha untuk memudahkan pengawasan, pengaturan, dan analisis statistik ekonomi terkait sektor pariwisata di Indonesia.
Membangun Indonesia Madani dari Desa juga merupakan bagian dari kontribusi AINI untuk Dunia. Berbagai produk pangan yang saat ini menghadapi krisis jumlah dan kualitas menuntut kepedulian dan kemanusiaan yang lebih proaktif, inovatif, dan kreatif.
AINI hadir bersama para petani menghadirkan produk-produk berkualitas dan menyehatkan, dengan cara kembali ke alami. Seperti produk-produk pertanian organik yang saat ini masih mengalami kendala. Sekalipun kesadaran berorganik semakin meningkat sampai ke tingkat internasional.